Tips Memilih Gudang untuk Bisnis Anda

image

PropertiNews.id, Tangerang – Gudang merupakan tempat yang dikhususkan untuk menyimpan barang dalam jangka waktu tertentu. Fungsi gudang juga digunakan sebagai tempat untuk mendistribusikan dan mengkonsolidasi barang.

Suatu perusahaan atau bidang usaha kadang memerlukan support dari perusahaan logistik untuk kebutuhan gudang. Kebutuhan penyimpanan produk di jasa logistik kadang kala diperlukan karena tidak sebanding dengan luas penyimpanan yang telah dimiliki.

Selain alasan tersebut, bisa jadi suatu perusahaan membutuhkan gudang penyimpanan yang melayani manajemen pergudangan sekaligus penanganan distribusi ke agen-agen.

Agar bisnis berlanjan lancar, perlu beberapa pertimbangan dalam memilih gudang. Untuk itu Anda harus mengetahui berbagai tips memilih gudang untuk melancarkan distribusi produk atau barang. Berikut tipsnya untuk Anda.

Baca Juga : Bisnis Sewa Gudang Semakin Menguntungkan Karena e-Commerce

Perhatikan Lokasi

Hal pertama yang harus Anda perhatikan adalah pemilihan lokasi. Pemilihan lokasi yang strategis sangat penting. Akses keluar masuk gudang juga harus mudah. Namun sebelum itu Anda harus tentukan dahulu apakah gudang Anda adalah untuk menyimpan barang hasil produksi atau bahan mentah.

Jika barang hasil produksi, carilah gudang dengan lokasi yang dekat dengan tempat pendsitribusian. Apabila barang yang disimpan adalah bahan mentah, carilah gudang dengan lokassi yang dekat dengan pabrik pengolahan. Dengan begitu ongkos transportasi akan lebih hemat.

Konstruksi Bangunan

Dalam memilih bangunan gudang, Anda juga harus teliti kondisi konstruksi bangunan tersebut. Konstruksi yang baik adalah yang memiliki pondasi tiang pancang, lantai cor dengan wiremesh, tinggi dinding minimal 9 meter serta tinggi tombak layar 11 meter. Sehingga dapat digunakan untuk penambahan rak/mezzanine yang dapat memaksimalkan penyimpanan barang Anda. Pilihlah juga bangunan yang memiliki green concept yang dilengkapi dengan seng transparan untuk pencahayaan alami matahari.

Kredibilitas

Perhatikan juga apakah perusahaan atau gudang yang ada sudah kredibel atau belum. Salah satu cara untuk memeriksanya adalah dengan melihat rekam jejak perusahaan gudang tersebut.

Sumber Tenaga Manusia yang Tersedia

Dalam proses menyimpan barang di dalam gudang, tentu membutuhkan sumber daya manusia yang profesional agar barang yang disimpan tidak rusak. Perhatikan gudang yang Anda gunakan sudah menyediakan sistem management gudang dan juga ada sumber tenaga manusianya.

Pengembang/Developer

Carilah pengembang atau developer yang baik dan bertanggung jawab. Untuk mengetahui ini, Anda bisa melihatnya dari track-record yang mereka miliki, berpengalaman dengan proyek-proyek sebelumnya dan harus memiliki margin error yang sangat minim.

Baca Juga : Bisnis Sewa Gudang Makin Meningkat

Cermati Harga Gudang

Cermati harga gudang yang akan Anda beli apakah sesuai dari segi lokasi, lingkungan, kualitas bangunan dan dapat merupakan investasi yang tepat dalam pembelian gudang.

Itulah tadi tips memilih gudang yang baik untuk bisnis Anda. Mencari gudang memang tidak semudah mencari rumah. Banyak hal yang perlu diperhatikan. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo