Dekat dengan Konektivitas Infrastruktur, Harga Rumah di Daerah Ini Meroket

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pembangunan infrastruktur yang terus dikerjakan pemerintah ternyata berdampak langsung pada perkembangan properti di daerah-daerah satelit. Rumah.com Indonesia Property Market Index (RIPMI) menunjukkan kenaikan indeks harga properti pada area-area yang dilintasi oleh jalur tol maupun kereta api. Beberapa daerah yang mengalami kenaikan harga properti seperti di Depok dan Tangerang Selatan.

Indeks harga di Depok kuartal III/2020 secara keseluruhan mengalami penurunan sebesar 2,61% secara tahunan. Namun, kecamatan-kecamatan yang dilewati atau dekat dengan jalur tol justru mengalami kenaikan, seperti di Cimanggis mengalami kenaikan 9%, Limo 4%, dan Cinere 3%.

Sejumlah kecamatan di Tangerang Selatan yang berada di sekitaran tol Cinere-Serpong juga mengalami kenaikan seperti di Pondok Cabe sebesar 6%, Serpong 12%, dan Pamulang 19%.

Sementara itu pembangunan sarana trasportasi massal seperti Mass Rapid Transit (MRT) dan Light Rail Transit (LRT) terus berjalan. Tersedianya sarana MRT, LRT, dan jalur komuter (KRL commuterlline) juga menjadi daya tarik bagi konsumen properti di Jabodetabek.

Country Manager Rumah.com Marine Novita mengatakan, pihaknya memiliki data yang menunjukkan tren pencarian properti. Secara kisaran harga ditemukan tren pencarian terbesar pada kisaran harga Rp300 juta hingga Rp750 juta. Porsi pencarian harga tersebut mencapai 25% dari total pencarian hunian.

“Sementara bila diakumulasikan, jumlah pencarian hunian kisaran harga di bawah Rp1,5 miliar porsinya mencapai 61%” kata Marine.

Langkah pemerintah yang terus menitikberatkan pembangunan infrastruktur konektivitas membuat konsumen semakin yakin bahwa properti-properti di sekitar transportasi umum ini memiliki prospek yang bagus di kemudian hari. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo