Pemprov DKI Jakarta Tandatangani Proyek Pembangunan MRT Fase II Bunderan HI – Harmoni

image

PropertiNews.id, Tangerang – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta resmi menandatangani paket kontrak proyek Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta dengan rute Bunderan HI – Harmoni (CP 201). Shimizu-Adhi karya JV (SAJV) menjadi kontraktor untuk mengerjakan proyek berupa terowongan dan dua stasiun bawah tanah yaitu Monas dan Thamrin.

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Konstruksi Silvia Halim dan Shimizu-Adhi Karya Joint Venture yang diwakili oleh Yukata Okumura. Penandatanganan juga disaksikan oleh Duta Besar Jepang untuk RI Masafumi Ishii, Direktur Utama MRT Jakarta William Subandar, dan JICA Chief Representativer RI Yamanaka Shinichi, dan Dirut Adhi Karya Budi Harto.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, setelah tersambung dari Lebak Bulus ke Bundaran HI, pengembangan jalur MRT terus dikebut. Kini proyek MRT fase II akan segera dibangun dengan panjang lintasan 2,8 km.

“Kemarin selama beberapa waktu kita merancang ini semua. Alhamdulillah hari ini tuntas dan sudah ditandatangani sejauh 2,8 km, insyaallah nanti tuntas di akhir 2024” kata Anies.

Anies juga menambahkan, pembangunan proyek kali ini merupakan bagian dari membangun transportasi umum masal di Jakarta yang terintegrasi. Menurutnya, fase kedua ini akan membuat semua stasiun didesain agar terintegrasi dengan moda transportasi umum lainnya.

Baca Juga : Groundbreaking April 2020, Pembangunan Tahap I Bandara Kediri Telan Biaya Rp9,2 T

Sebelum masuk seski konstruksi CP201, pembangunan MRT Fase 2 ini diawali dengan paket CP200, yang merupakan pembangunan gardu induk MRT Fase 2 di Monas. Dinding diafragma disiapkan untuk dibangun pada gardu tersebut. Pembangunan konstruksi tahap ini sudah dilakukan. Adapun anggaran untuk membangun paket ini mencapai Rp4,5 triliun. Proyek ini dikerjakan selama 58 bulan dan ditargetkan akan selesai pada Desember 2024. (ZH) 

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo