Rukita Luncurkan RuOptions, Optimalkan Pemasaran dan Penjualan Hunian Indekos

image

PropertiNews.id, Tangerang – Perusahaan coliving Rukita, baru saja meluncurkan layanan pengelolaan properti terbarunya yakni RuOptions. Adapun layanan ini bertujuan untuk mengoptimalkan upaya pemasaran dan penjualan hunian indekos di Jadetabek (Jakarta – Depok – Tangerang – Bekasi). Dengan menggunakan RuOptios ini, nantinya pemilik properti bisa meningkatkan okupansi hingga 2 – 4 kali lipat berkat sistem pemasaran dan penjualan yang terintegrasi lebih efektif.

Co-founder dan COO Rukita Sarah Soewatdy  mengatakan, di tengah kemajuan teknologi, bisnis hunian indekos yang dikelola secara tradisional tentu kurang efektif dalam menghasilkan keuntungan. Sebagai solusinya, Rukita menghadirkan RuOptions bagi pemilik properti yang ingin mengoptimalkan pendapatan dan okupansinya dengan memanfaatkan sistem pemasaran dan oenjualan terintegrasi, baik secara offline maupun online.

“Dengan layanan ini, pemilik properti memiliki peluang lebih tinggi dalam memaksimalkan bisnisnya dengan menjaring calon penghuni milenial yang mendominasi populasi saat ini dan selalu aktif di ranah digital”, kata Sarah.

Adapun keuntungan yang bisa didapatkan oleh pemilik properti dengan menggunakan layanan ini, di antaranya :

Upaya pemasaran dan penjualan yang dikelola sepenuhnya oleh tim Rukita, mulai dari pembuatan materi dan dokumentasi yang menarik, proses pemasaran terintegrasi, transaksi hingga onboarding penghuni. Selain itu, ketersediaan dashboard khusus yang memungkinkan pemilik properti memonitor tingkat okupansinya secara real-time, dan masih banyak lagi.

RuOptions sendiri hadir untuk menjawab kebutuhan pemilik propreti yang ingin mengoptimalkan upaya pemasaran dan penjualan hunian indekos, dengan kegiatan operasional yang dikelola secara mandiri.

Kehadiran RuOptions melengkapi layanan Rukita yang sudah ada saat ini, yaitu pengelolaan properti secara menyeluruh, mulai dari proses renovasi bangunan hingga manajemen penghuni. (ZH)   

   

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo