Winner Group Kembangkan CBD Pertama di Cibinong

image

PropertiNews.id, Tangerang – Winner Group, pengembang properti asal Batam saat ini tengah mengembangkan Cibinong New City. Pengembangan ini dilakukan bersama dengan Sapta Group yang merupakan anak perusahaan dari PT Bumi Citra Permai, Tbk. Proyek Cibinong City dengan luas 125 hektare ini nantinya diklaim akan menjadi kawasan pusat niaga atau CBD (central business district) pertama di Cibinong, Kabupaten Bogor. CBD ini juga nantinya akan terkoneksi dengan Stadion Pakansari, dan merupakan kawasan terintegrasi yang akan merangkum pusat bisnis dan hunian.

CEO Winner Group Yusmen Liu mengatakan, pengembangan Cibinong New City meliputi lima komponen yakni, residential town akan dikembangkan dengan konsep Resort Villa, Park Home, Condovilla dan apartemen. Corporation City terdiri dari office park, MICE, Research and Development yang bekerjasama dengan pemerintah didukung juga dengan dicanangkannya Cibinong sebagai Kota Ilmu Pengetahuan (Cibinong Science Center) oleh LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia).

Cibinong New City mengedepankan konsep kota mandiri yang berkesinambungan dan berwawasan lingkungan dengan konsep a place where vibrant meet serenity at the heart of Cibinong. Kehadiran Cibinong New City menjadi CBD di Kota Cibinong yang mencerminkan budaya lokal dan modern dari Kota Cibinong.

“Pengembangan akses dan infrastruktur baru akan menjadikan Cibinong sebagai pusat pertumbuhan baru di kawasan ini. Kami tidak ragu menginvestasikan dana besar untuk proyek ini, karena di lapangan demand dari konsumen terbilang cukup tinggi. Kami berkomitment untuk menjadikan kawasan ini berperan sebagai pusat kota, juga menjadi kawasan bisnis dan keuangan” kata Yusmen.

Baca Juga : Capai 90%, Pembangunan Fisik Rusun Pasar Jumat Ditergetkan Selesai Akhir Juli Ini

Cibinong New City ini juga dikembangkan dengan berbasis Transit Oriented Develompent (TOD) karena lokasinya yang dekat dengan stasiun Bojong Gede sebagai simpul transportasi (Hub). Konsep ini mendukung program pemerintah guna memanfaatkan moda transportasi masal, kereta api. Pemerintah juga terus berupaya memperbaiki sistem dan infrastruktur moda transportasi massal saat ini.

Fasilitas yang lengkap juga akan ditunjang di Cibinong New City ini. Adapun seperti Rumah Sakit, Sekolah, Universitas dan Sport Complex yang terintegrasi dengan Stadion Pekansari. Ruang komersial yang terdiri dari open air mall, resort hotel and convention center, sehingga akan menjadi ikon baru kota Cibinong “unique entertaiment & Shopping Center”. Serta Leisure untuk memberikan kenyamanan dan mengembangkan kearifan lokal. Di kawasan ini juga nantinya akan dibangun Cultural Park dan Ecopark. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo