Akan Rehab 822 Rumah Tak Layak Huni Tahun Ini, Bupati Serang Rogoh APBD Rp 16,4 Miliar

image

PropertiNews.id, Tangerang – Masih banyaknya rumah tak layak huni (RTLH) di Kabupaten Serang,  membuat Ratu Tatu Chasanah selaku Bupati Kabupaten Serang berkomitmen untuk memperbaiki. Pemerintah Kabupaten Serang akan memperbaiki 822 rumah dengan anggaran sebesar Rp 16,4 Miliar.

Sebanyak 2.846 RTLH telah diperbaiki sejak tahun 2016 hingga 2018. Dengan perincian, 247 rumah pada 2016, 1.288 rumah pada 2017, dan 1.311 rumah pada 2018.

Namun pada tahun ini, bantuan dana dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menurun, hanya untuk perbaikan empat RTLH. Padahal dari Pemerintah Pusat melalui APBN, bantuan untuk perbaikan RTLH di Kabupaten Serang mencapai 450 rumah pertahun.

"Tentunya kami meminta dukungannya kepada masyarakat agar permasalahan RTLH di Kabupaten Serang bisa diselesaikan dengan baik. Saat ini kami juga berikhtiar agar dari APBN bisa lebih tinggi lagi, bisa menyelesaikan 700 RTLH," ujar Tatu saat di wawancarai di Desa Sukaindah, Kecamatan Baros.

Baca Juga : Jangan Tertipu Iklan Tanah Online Yang Klaim Dekat Ibu Kota Baru

Ratu Tatu juga membenarkan bahwa Pemerintah Provisi Banten hanya memberikan bantuan untuk perbaikan 4 rumah tak layak huni. Sementara Pemerintah Provinsi Banten memberikan bantuan untuk perbaikan lebih dari 30 RTLH di Kabupaten Lebak dan Kabupaten Pandeglang.

"Kami berharap, bantuan disesuaikan dengan jumlah RTLH yang memang masih banyak di Kabupaten Serang," ujar Tatu.

Tatu juga mengungkapkan bahwa hingga saat ini di Kabupaten Serang masih ada 7000 rumah tak layak huni (RTLH), dan tersebar di 27 Kecamatan. Tatu menyayangkan dengan masih banyaknya RTLH, Pemprov Banten hanya memberikan bantuan untuk empat rumah. Bupati Kabupaten Serang itu berharap Pemprov Banten mau menambahkan bantuan untuk perbaikan RTLH di Kabupaten Serang.(ZH)


Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo