Ikuti Tips Ini Ketika Memilih Atap Rumah

image

Propertinews.id, Tangerang – Jika Anda sedang membangun rumah, cobalah untuk memperhatikan jenis atap yang digunakan, jangan sampai salah pilih karena bisa membuat rumah tidak bagus dilihat dan tidak nyaman ditempati.

Umumnya, rumah di Indonesia menggunakan atap yang terbuat dari tanah liat. Namun, atap jenis ini memerlukan ketelitian dalam pemasangannya agar tidak bocor. Selan itu, atap dari tanah liat ini juga mudah berlumut, sehingga perlu dilapisi cat lagi.

Pemilihan atap rumah dapat dilihat berbagai faktor. Anda tentunya ingin atap yang awet dan harga yang murah, bukan? Untuk itu, ikuti beberapa tips ini agar Anda tidak salah pilih atap:

Sesuai dengan kondisi cuaca

Hal utama yang paling penting dalam pemilihan atap adalah cuaca sekitar Anda. Bila rumah Anda berlokasi di pegunungan yang cenderung dingin, disarankan menggunakan atap berbahan seng karena atap seng berbahan dasar metal yang dapat membuat ruangan menjadi lebih hangat dan panas, sehingga atap jenis ini tidak disarankan untuk rumah yang ada di dekat pantai.

Tentukan jenis atap yang digunakan

Ada banyak jenis atap yang dijual di pasaran, atap tanah liat, atap PVC, atap galvalum, atap seng, dll. Anda harus cermat dan teliti dalam memilih jenis atap untuk rumah Anda. Jika Anda ingin atap yang tahan lama, hindari penggunaan atap yang berbahan tanah liat karena mudah lapuk ketika cuaca dingin dan lembap. Untuk itu, solusinya Anda bisa menggunakan atap berbahan PVC atau galvalum seperti yang kerap kali digunakan di rumah dengan bentuk yang minimalis.

Baca Juga: Mengenal Atap Bening Jenis Polycarbonate, Pengganti Kaca yang Murah

Pemilihan kerangka atap

Memilih kerangka atap merupakan hal yang perlu diperhatikan juga setelah Anda memilih jenis atap yang akan digunakan. Hal utama yang bisa Anda lihat adalah bentuk rumah Anda sendiri. Keindahan rumah Anda dapat ditentukan dari jenis dan kerangka atap yang Anda pilih. Untuk itu, sesuaikan kerangka atap dengan bentuk rumah Anda.

Cara pemasangan atap

Setiap kerangka atap memiliki proses pemasangan yang berbeda, tergantung dari jenis dan kerangka yang Anda buat. Tidak semua pemasangan atap dilakukan dengan mudah, namun ada beberapa yang pemasangannya cukup sulit dan membutuhkan waktu lebih agar tidak sembarangan memasang dan tetap aman untuk penghuni rumah.

Anda juga perlu memerhatikan cara pemasangannya, pastikan atap Anda dipasang dengan rapi dan sejajar dengan tepi atap. Hal ini menghindari kebocoran ketika terjadi hujan dan sebagai tambahan nilai estetika rumah.

Perhatikan kualitas atap

Jika Anda sudah selesai menentukan hal-hal di atas, pastikan kualitas atap yang Anda pilih tahan lama. Selain itu, Anda juga perlu memperhatikan faktor keamanan agar jenis atap yang digunakan tidak roboh sewaktu-waktu dan membuat penghuni rumah was-was. Hal ini juga dapat mencegah terjadinya pemborosan jika sewaktu-waktu Anda perlu mengganti atap lagi.

Baca Juga: Atap Anda Sering Bocor Saat Hujan? Ini Dia Cara Mengatasinya

Itulah beberapa tips yang bisa Anda ikuti ketka menentukan jenis atap yang ingin digunakan. Anda perlu lebih cermat lagi dalam memilih agar tidak salah perhitungan, selalu pastikan jenis atap yang akan Anda gunakan merupakan jenis yang aman dan awet. (DRZ)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo