Kemenhub Segera Verifikasi Terminal Baru Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin

image

PropertiNews.id, Tangerang – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) siap untuk verifikasi terminal baru di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin. Proses verifikasi ini dilaksanakan mulai tanggal 05-08 November 2019 dan dilakukan oleh Direktorat Keamanan Penerbangan.

Manajer proyek Pembangunan Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin, Dadang Dian Hendiana mengatakan, proses verifikasi bertujuan untuk memastikan bangunan terminal bandara, bangunan penunjang beserta fasilitas maupun perangkat di dalamnya telah aman, layak, serta memenuhi standar regulator dan siap dioperasikan.

Proyek pengembangan Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin juga merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) yang diamanatkan oleh pemerintah kepada Angkasa Pura I untuk mengatasi permasalahan kurangnya kapasitas yang terjadi. Proyek ini terdiri dari pembangunan sisi darat yang meliputi pembangunan terminal baru dan gedung kargo serta pembangunan sisi udara yang meliputi perluasan apron.

Terminal baru Bandara Syamsudin Noor memiliki luas 77.569 meter persegi atau  8 kali lebih luas dibandingkan terminal lama yang hanya memiliki luas 9.043 meter persegi. Beroperasinya terminal baru ini akan menambah kapasitas penumpang menjadi 7 juta penumpang per tahun atau 5 kali lebih besar dibandingkan terminal lama yang hanya dapat menampung 1,6 juta penumpang per tahun.

Baca Juga : Ditargetkan Operasi Bulan Ini, Operator Optimis Tol Kunciran-Serpong Lulus Uji Lain

Direktur Utama Angakasa Pura I Faik Fahmi, mengatakan hadirnya terminal baru Bandara Syamsudin Noor adalah bagian dari komitmen Angkasa Pura I untuk terus meningkatkan layanan kebandaraudaraan berstandar internasional dengan mengutamanakan prinsip safety, security, service, dan compliance.

“Terminal baru ini diharapkan dapat menjadi ikon baru kebanggaan masyarakat Kalimantan Selatan” kata Faik.

Hasil verifikasi dari Kemenhub ini nantinya akan memberikan catatan-catatn yang perllu ditindaklajuti dan dipenuhi oleh Angkasa Pura I Sebagai operator Bandara. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo