Macam-Macam Tanaman Rambat untuk Percantik Garasi Anda

image

PropertiNews.id, Tangerang – Selain ditutupi dengan atap bermaterial genteng atau fiber, garasi atau carport sering kali juga ditutupi dengan tanaman rambat. Itu sebabnya permukaan atas garasi sering didesain menyerupai pergola. Kira-kira tanaman apa saja yang pas untuk menghiasi garasi anda ? Berikut ini kami berikan bebreapa inspirasinya untuk anda.

Mandevilla

Mandebilla atau Mandevilla Sanderi merupakan jenis tanaman yang jika dilihat sekilas menyerupai tanaman Alamanda. Tanaman ini dapat merambat sepanjang 3 meter bahkan lebih. Ciri khas tanaman ini adalah memiliki daun yang tebal dan kuat, selain itu Madevilla juga dapat berbunga indah dengan bentuk yang menyerupai terompet. Mandevilla dapat tumbuh menyandar pada media rambatan jika anda ingin menerapkannya selain pada atap ataupun kanopi.

Baca Juga : Jangan Salah Pilih, Inilah Pilihan Material yang Tepat untuk Garasi Anda

Morning Glory

Morning glory merupakan salah satu tanaman rambat yang menarik dari segi bentuk dan juga warna. Di sela-sela dedaunannya yang cantik, jenis tanaman pergola ini juga bisa tumbuh pada kondisi cuaca yang ekstrim. Jadi anda tidak perlu khawatir dalam hal perawatan tumbuhan yang satu ini. Tanaman ini sangat cocok untuk dipilih sebagai penutup garasi anda.

Flame Of Irian

Bunga yang satu ini akan memberikan tampilan garasi luar rumah yang sangat cantik. Hal itu karena sifat dan bentuk yang menggantung. Disebut sebagai flame of Irian karena warnanya yang oranye kemerah-merahan. Sayangnya bunga ini tergolong dalam tanaman yang cukup mahal. Namun untungnya, sekali memilikinya, anda dapat mengembangkan serta merawatnya dengan sangat mudah.

Petrea

Petrea adalah tanaman hias berbunga dengan warna dominan ungu kebiruan (Petrea Volubilis). Ada juga yang berwarna putih (Petrea Arbiflora). Tanaman ini berasal dari Amerika Latin, namun bisa tumbuh sumbur di semua wilayah beriklim tropis seperti Indonesia. Bunganya sendiri sangat lebat di seluruh batang. Pohonnya bisa sangat lebat dan memenuhi media tanam.

Baca Juga : Ide Kreatif Membuat Kebun Sayur Mini di Kebun Belakang Rumah

Hedera

Hedera dipercaya sebagai salah satu tanaman pembersih udara. Tumbuhan ini terdiri atas beberapa pesies, yang berdaun hijau mengkilap, berdaun agak panjang, dan yang berdaun hijau dengan corak putih. Meski banyak dijumpai sebagai tanaman gantung, hedera juga kerap digunakan sebagai tanaman rambat penghias dinding ataupun kanopi. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo