Ingin Memulai Investasi Properti? Ikuti 4 Tips Berikut!

image

Propertinews.id, Tangerang – Pertumbuhan investasi properti di Indonesia terus berkembang pesat. Investasi properti semakin digandrungi terutama di kalangan kaum muda karena keuntungan yang menjanjikan. Maraknya investasi properti di kalangan masyarakat Indonesia dipengaruhi oleh beberapa hal seperti harga properti yang selalu naik, kebebasan dalam menentukan harga properti, dan juga keuntungan yang dapat memberikan pendapatan ekstra. Investasi properti memang tidak terlalu memerlukan keahlian khusus dalam menjalankannya. Namun, terdapat beberapa tips yang dapat diikuti terutama bagi para pemula agar terhindar dari terjadinya kerugian. Jika Anda pemula yang baru ingin memulai investasi properti, berikut 4 tips yang dapat Anda lakukan.

 

Menghitung dan Merencanakan Budget

Untuk membeli properti yang akan diinvestasikan, Anda harus menghitung serta merencanakan budget secara matang. Membeli properti berbeda dengan membeli barang lain karena selain membayar biaya properti, Anda juga harus menyiapkan beberapa biaya lain seperti biaya booking properti, uang muka, dan juga biaya angsuran. Uang tanda jadi atau biaya booking biasanya akan ditentukan oleh developer atau penjual dari properti. Oleh karenanya, Anda perlu melakukan riset terhadap properti yang akan dibeli secara terperinci agar Anda dapat merencanakan budget dengan tepat.

Menentukan Target Pasar

Tips selanjutnya yang perlu Anda lakukan sebelum memulai investasi properti adalah menentukan target pasar. Menentukan target pasar penting untuk dilakukan supaya Anda dapat memilih properti yang tepat untuk dijadikan sebagai investasi properti. Contohnya saja, jika Anda ingin menargetkan mahasiswa, maka Anda dapat membuka bisnis kos-kosan dengan properti yang dibeli. Anda dapat membeli properti yang terletak dekat dengan kampus dan memiliki aksesibilitas yang strategis serta memadai. Dengan menetukan target pasar, investasi properti Anda dapat terencana dengan baik.

Melakukan Riset Harga Pasar Properti

Dalam proses investasi properti, Anda disarankan untuk tidak tergesa-gesa agar prosesnya dapat berjalan dengan lancar dan aman. Sebelum membeli properti, ada baiknya Anda melakukan riset terhadap harga pasar dari properti. Hal tersebut dilakukan agar Anda mendapatkan informasi yang akurat sehingga Anda dapat dengan mudah memilih properti dengan penawaran terbaik. Selain itu, melakukan riset pasar juga akan menghindarkan Anda dari risiko kerugian maupun penipuan dalam investasi properti. Anda juga dapat meraih keuntungan yang maksimal dengan memilih properti terbaik dengan harga yang tepat.

Pilih Properti dengan Lokasi Strategis

Lokasi dari properti tentu akan mempengaruhi keberhasilan dalam melakukan investasi properti. Hal tersebut dikarenakan pembeli maupun penyewa akan lebih tertarik dengan properti yang berada di lokasi yang strategis karena akses transportasi dan juga akomodasi akan lebih mudah untuk dijangkau. Selain itu, aspek lokasi dari sebuah properti juga akan mempengaruhi nilai jual dari properti. Semakin strategis lokasi sebuah properti, maka nilai jualnya tentu akan semakin tinggi. Oleh karenanya, Anda sebaiknya memilih properti yang berada di lokasi strategis demi menghasilkan keuntungan yang maksimal.

Memastikan Dokumen Lengkap

Selain aspek lokasi, kelengkapan dokumen dari sebuah properti juga sangat penting untuk diperhatikan. Anda perlu memastikan bahwa penjual properti memiliki dokumen terkait dengan properti yang ditawarkan seperti surat Izin Mendirikan Bangunan (IMB), sertifikat properti, dan juga akta tanah. Dokumen yang lengkap pada sebuah properti penting untuk diperhatikan demi meminimalisir terjadinya beberapa risiko seperti penipuan maupun sengketa di masa mendatang.

 

Jika Anda berniat untuk memulai investasi properti, sebaiknya Anda mengikuti 5 tips yang telah dijabarkan di atas. Dengan mengikuti tips-tips tersebut, Anda dapat melakukan investasi properti dengan aman. Siap untuk memulai investasi properti dengan cermat? (FIY)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo