Percantik Ruang Tamu Anda Dengan Tanaman Hias Berikut Ini

image

PropertiNews.id, Tangerang – Ruang tamu menjadi ruangan pertama yang letaknya paling depan. Ruang tamu juga menjadi penentu yang memberikan kesan bagi tamu yang sedang berkunjung ke rumah anda. Untuk menyulap ruang tamu menjadi lebih indah, ada beberapa cara yang dapat ditempuh. Salah satunya dengan memanfaatkan elemen-elemen dekoratif seperti tanaman hias.

Hijaunya tanaman dapat membuat suasana ruangan menjadi sejuk dan segar. Tak hanya dari segi visual, hadirnya tanaman di dalam rumah juga memperbaiki sirkulasi udara.

Anda dapat memanfaatkan beberapa tanaman hias berikut ini untuk membuat tampilan ruang tamu anda lebih cantik.

Sirih Gading

Tanaman hias satu ini bisa menjadi pilihan untuk diletakkan di ruang tamu. Anda cukup meletakkan tanaman hias ini pada gelas kaca atau vas transparan yang berisi air. Agar tampilan lebih cantik, ganti air paling tidak dua atau tiga hari sekali.

Sirih gading banyak dipilih untuk tanaman indoor dan dekorasi rumah karena tanaman ini sangat mudah perawatannya. Tanaman dalam ruangan seperti sirih gading tetap bisa tumbuh subur walau diletakkan pada media tanam yang seadanya. Anda juga bisa membuat dekorasi cantik menggunakan tanaman ini dengan cara membuat media rambat.

Baca Juga : 5 Inspirasi Walk In Closet di Dalam Kamar

Sansevieria atau Lidah Mertua

Daun yang keras seperti karakter sukulen, tegak, dan ujung meruncing adalah karakter utama tanaman hias yang popular dengan julukan lidah mertua ini.Anda cukup menyiramnya sekali atau dua kali dalam seminggu dengan kadar air sekitar dua 25 hingga 30 ml per satu kali peniraman.

Air yang terlalu banyak justru hanya akan mengundang bakteri dan penyakit. Jangan lupa untuk memerhatikan perawatan daunnya agar tidak mudah patah karena pesonanya terdapat pada liukan daunnya.

Tanaman Jenis Palem

Pernahkah anda berpikir untuk menaruh palem sebagai tanaman hias untuk dekorasi ruang tamu? Ini bisa saja dilakukan dengan memerhatikan beberapa hal. Meletakkan tanaman palem sebagai tanaman hias daun, tentu tidak bisa diletakkan begitu saja.

Ukurannya yang relatif besar bisa menjadi masalah jika anda tidak tahu cara peletakan secara benar. Gunakan pot besar dengan media tanam tanah dan letakkan di pinggir pintu dalam ruang. Kelebihan palem sebagai tanaman hias untuk dekorasi ruang tamu adalah dari segi perawatan yang sangat mudah sehingga kalian tidak perlu repot dalam mengurusnya.

Philodendron

Dalam bahasa Yunani Philodendron berasal dari kata Philo yang berarti cinta, dan Dendron yang berarti pohon sehingga Philodendron disebut juga pohon cinta.

Salah satu tanaman popular yang masuk keluarga Philodendron adalah tanaman Kuping Gajah. Struktur daun-daun pada keluarga besar tanaman ini menyerupai hati yang merupakan daya pikat kecantikan utamanya.

Meski dapat bertahan dua sampai tiga minggu di dalam ruangan tanpa adanya sinar matahari langsung, tanaman hias ini harus dikeluarkan lebih kurang selama 2 sampai 3 hari agar mendapatkan sinar matahari.

Kaktus

Pesona kaktus tak akan pernah pudar. Banyak orang yang memilih kaktus sebagai tanaman favorit sebagai dekorasi penghias ruangan, baik itu kaktus jenis mini maupun kaktus bunga.

Kaktus dikenal sebagai tanaman yang mampu beradaptasi di iklim panas dengan curah hujan amat minim. Kaktus pun menjadi pilihan tepat untuk anda yang tidak memiliki banyak waktu mengurus tanaman secara rutin, karena kaktus dapat bertahan hidup di dalam ruangan serta tidak membutuhkan air terlalu banyak dalam waktu yang cukup lama. Tak heran bila tanaman hias satu ini, mampu menjadi primadona untuk tanaman indoor.

Baca Juga : Ciptakan Keharmonisan Mengikuti Feng Shui Ruang Keluarga

Itu dia beberapa jenis tanaman yang bisa anda pilih untuk mempercantik ruang tamu anda. Jangan lupa juga untuk terus merawat tanamannya agar tampilannya selalu fresh dan indah. (ZH)

Bagikan Artikel ini:

PropertiNews.id

PropertiNews.id adalah sebuah portal media online yang menyajikan informasi seputar dunia properti mulai dari berita terkini hingga tips inspiratif

Newsletter

Subscribe to our latest news to be updated, we promise not to spam!

Babysitter logo